Cara ganti nama rekening Bank BCA – Dalam dunia perbankan merubah nama rekening biasa dikenal dengan istilah perubahan data nasabah. Namun masih ada beberapa orang yang belum memahaminya.
Ada beberapa hal yang dapat menyebabkan seseorang akan mengganti nama rekening, diantaranya kesalahan dalam penulisan nama, KTP pengguna belum elektronik sehingga nasabah harus mengurus E-KTP.
Dilansir dari tipeatm.com pemilik rekening yang masih belum punya KTP sehingga terpaksa menggunakan identitas milik orang tua, ada orang yang ingin menambahkan nama suaminya sebagai nama belakang, ada pula orang yang memang ingin merubah namanya, dan lain-lain.
Tentu saja hal ini akan sangat menyusahkan ketika anda harus melakukan sebuah transaksi dikarenakan terdapat perbedaan identitas sehingga data sulit diverifikasi.
Cara Ganti Nama Rekening Bank BCA
Mengubah atau mengganti nama rekening BCA bukanlah suatu hal yang sulit untuk dilakukan, karena Bank BCA sendiri menerbitkan data yang tercantum di buku tabungan melalui dokumen yang dilampirkan saat nasabah melakukan pendaftaran pembukaan rekening bank.
Antara lain KTP, NPWP, dan SIM. Lalu bagaimana cara nasabah agar bisa mengganti nama rekening Bank BCA? Simak penjelasan dari bagaimana cara ganti nama rekening Bank BCA?
Sebelum nasabah akan mengganti nama rekening BCA, perlu diketahui bahwasannya ada beberapa syarat penting yang harus dibawa nasabah ke cabang bank pada saat akan melakukan ganti nama rekening Bank BCA, yaitu
Syarat Ganti Nama Rekening Bank BCA
- Siapkan KTP
- Buku Rekening
- Kartu ATM
- Ijazah Terakhir (untuk jaga-jaga)
Cara Ganti Nama Rekening
- Datangi cabang Bank BCA terdekat (usahakan mendatangi cabang Bank yang sama dengan pembuatan rekening anda).
- Siapkan KTP, buku tabungan, dan kartu ATM.
- Sampaikan kepada satpam bahwasannya anda akan mengganti nama rekening Bank BCA.
- Ambil nomor antrian customer service dan tunggu hingga nomor anda dipanggil.
- Setelah dipanggil, barulah anda menuju customer service lalu sampaikan keperluan anda yaitu ingin mengganti nama rekening.
- Serahkan dokumen persyaratan kepada customer service.
- Setelah itu customer service akan memberikan anda selebaran formulir perubahan data.
- Isi formulir perubahan data tersebut
- Jika sudah selesai mengisi, bisa langsung anda tandatangani pada kolom yang sudah disediakan.
- Selanjutnya customer service akan memproses perubahan nama rekening Bank BCA anda. Misalnya : Dwi Retno, menjadi Dwi Retno Hastuti
Perlu diketahui dalam mengganti nama rekening BCA ini terdapat biaya perubahan data dan biaya penggantian buku tabungan BCA seharga Rp. 25.000.
Setelah membaca dan memahami isi dari artikel ini diharapkan semoga dapat membantu anda yang kurang paham atau kesusahan mengenai cara ganti nama rekening Bank BCA.
Semoga artikel ini dapat dijadikan referensi ketika anda, keluarga, teman, dan kerabat anda yang ingin mengetahui tentang cara ganti nama rekening Bank BCA.