Kelebihan dan Kekurangan Kabel Panduit Jenis Coaxial

Salah satu jenis dari kabel panduit adalah coaxial. Umumnya tipe ini memang sudah jarang digunakan lagi karena dinilai kurang fleksibel saat pengaplikasiannya. Di dalamnya terdiri dari dua buah konduktor atau penghantar dimana berada di tengah berupa inti tembaga yang padat dan lapisan metal.

Kelebihan Kabel Panduit Berjenis Coaxial

Kelebihan dan Kekurangan Kabel Panduit Jenis Coaxial

 

Kabel jenis ini memang sudah jarang digunakan kembali oleh banyak jaringan komputer. Nyatanya masih ada beberapa kelebihan yang dimilikinya sehingga menjadi pertimbangan pada saat digunakan. Pertama yaitu mempunyai harga relatif terjangkau jika dibandingkan dengan lainnya.

Bagi perusahaan yang ingin menekan biaya operasional namun menggunakan jaringan komputer berupa bus dan ring, maka bisa memilih jenis coaxial ini. Kelebihan berikutnya yaitu kecepatan dan jangkauan dari transmisi data dinilai lebih luas dan cepat sehingga mampu menjangkau ke luar daerah.

Instalasi kabel panduit berjenis coaxial ini memang dinilai cukup rumit, namun beberapa teknisi mengaku jika pemasangan ini dapat dilakukan dengan sangat mudah. Jadi bagi Anda yang hendak menggunakannya, maka alangkah lebih baik apabila memilih kabel jenis ini.

Kekurangan Kabel Panduit Berjenis Coaxial

Adanya kekurangan dari kabel panduit berjenis coaxial menjadi penyebab utama mengapa jenis ini sudah jarang digunakan kembali oleh banyak orang. Pertama yaitu selama proses pemasangan atau instalasi, memerlukan kesabaran dan ketelitian ekstra sehingga harus dilakukan secara hati-hati.

Segi harga yang ditawarkan dari kabel jenis coaxial memang lebih murah namun tidak berlaku pada biaya perawatannya. Nyatanya untuk merawat atau memperbaikinya ketika sedang mengalami adanya kerusakan memerlukan uang cenderung mahal.

Rusaknya kabel panduit berjenis coaxial ini umumnya disebabkan karena sifatnya sendiri yang tidak tahan dengan perubahan suhu. Tentu hal ini sangat dikhawatirkan jika perusahaan memilihnya namun hanya bisa memasangnya di luar ruangan, pasti akan menjadi hal yang membahayakan nantinya.

Kelebihan dan kekurangan dari kabel panduit berjenis coaxial dapat Anda gunakan sebagai referensi sebelum membelinya. Sayangnya, jenis ini memang sudah jarang digunakan sehingga terasa cukup sulit ketika dicari di pasaran.