Ada banyak menu makanan khas daerah Aceh yang tidak hanya lezat namun juga mampu menggugah selera. Sehingga tidak heran jika banyak jenis makanan dari kawasan tersebut yang juga dijajakan di kota-kota besar lain di Indonesia. Tentu saja kuliner ala Aceh ini selalu memiliki citarasa yang khas dari daerah di ujung Indonesia tersebut. Beberapa kuliner makanan khas daerah Aceh yang mampu membuat banyak orang jatuh cinta tersebut antara lain yaitu sebagai berikut.
1. Mie Aceh
Makanan khas daerah Aceh yang satu ini sangat mudah dijumpai di berbagai kota di Indonesia. Tidak hanya lezat tetapi mie Aceh memang memiliki citarasa pedas yang khas dan tidak tertandingi. Bumbu rempah khas Aceh yang bercampur dengan mie dicampur dengan potongan daging ayam maupun sapi tentu sanggup menggugah selera. Jika tidak percaya cobalah menu yang satu ini di berbagai kedai Aceh di bilangan ibukota. Dijamin gurih dan pedas menggoda.
2. Martabak Aceh
Pecinta menu makanan yang satu ini tentu wajib mencoba kelezatan martabak ala Aceh. Makanan khas daerah Aceh yang satu ini lain dari jenis martabak pada umumnya. Perbedaannya terletak pada bumbu rempah yang khas yang dicampurkan di dalam adonan. Dengan dominasi lada dan rempah yang berbeda, tak heran jika martabak Aceh mampu menjadi kesukaan banyak orang. Untuk pelengkap umumnya makanan ini disantap bersama dengan acar timun serta kuah asam khas Aceh yang segar. Wah, patut untuk dicoba nih.
3. Rujak Aceh
Masih bernuansa segara dan asam, ada lagi makanan khas daerah Aceh yang cocok di lidah kebanyakan orang di Indonesia. Ya, rujak Aceh ini memang terkenal segar dengan rasa khas yang memang lezat dan menggoda. Apalagi jika dimakan di siang hari yang panas dan ditambahkan dengan es serut. Wah, sudah pasti segarnya sangat menggoda. Jadi, jangan sungkan-sungkan untuk mencicipinya ya!
4. Roti Canai
Siapa yang tidak tergiur dengan kelezatan roti canai khas daerah Aceh. Saat ini ada banyak tempat yang menjual menu kuliner yang satu ini. Oleh sebab itu beberapa orang tentu pernah mencoba kelezatan roti canai sebagai makanan khas daerah Aceh dengan dua rasa yang memukau. Baik itu yang terasa asin, atau memilih rasa yang manis. Jika menyukai rasa gurih, cobalah resep masakan roti canai yang dicampur dengan kuah gulai khas Aceh. Bisa pilih gulai ayam maupun gulai sapi. Namun jika lebih suka makanan manis, maka roti canai bercampur keju dan coklat bisa jadi teman camilan istimewa yang tepat.
5. Kue Timphan
Jika mencari oleh-oleh makanan khas daerah Aceh, maka kue timphan bisa menjadi salah satu pilihan yang paling sesuai. Makanan ini terbuat dari bahan dasar berupa tepung ketan. Kemudian dicampur dengan srikaya dan buah pisang. Biasanya di kota asalnya, makanan tersebut disajikan saat hari raya saja. Namun, jika sedang berkunjung ke daerah Aceh dan berminat untuk membawanya sebagai oleh-oleh, cukup memesannya atau membeli di beberapa pasar tradisional setempat.
Wah rupanya ada banyak makanan khas daerah Aceh yang patut untuk dicoba. Tidak perlu jauh-jauh datang ke ujung Aceh, karena sebagian besar jenis makanan tersebut di atas tersedia di banyak tempat di pulau Jawa. Apalagi di ibukota, beberapa depot khas Aceh sering kali menjajakan makanan-makanan tadi dengan harga yang terjangkau. Jadi, jangan khawatir, yuk segera cobain lezatnya!